140 Peserta Didik Baru SMPN 2 Amanuban Selatan Sukses Mengikuti MPLS

0
143
Suasna kegiatan MPLS di SMP Negeri 2 Amanuban Selatan.

TTS, SEKOLAHTIMUR.COM – Sebanyak 140 peserta didik baru di SMP Negeri 2 Amanuban Selatan yang berlokasi di Desa Kuanfatu, Kecamatan Kuanfatu, Kabupaten TTS, Provinsi NTT sukses mengikuti rangkaian kegiatan Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) tahun pelajaran 2023/2024. Kegiatan tersebut berlangsung pada Rabu – Jumat, 5 – 7 Juli 2023 di sekolah setempat.

Kepala SMP Negeri 2 Amanuban Selatan, Gedor E. S. Nabunome, S.Pd., yang dihubungi melalui sambungan telepon pada Jumat (7/7/2023), kepada media ini menyampaikan bahwa kegiatan MPLS bagi peserta didik baru telah dilaksanakan dengan baik.

“Pada tahun pelajaran baru 2023/2024 ini peserta didik baru yaitu kelas VII yang mendaftar sebanyak 140 orang. Karena itu kami dari pihak sekolah telah menggelar kegiatan Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) yang berlangsung selama tiga hari. Pelaksanaan kegiatan MPLS telah terlaksana dengan baik,” ungkapnya.

PBB dalam kegiatan MPLS dengan pemateri dari Polsek Kuanfatu.

Gedor Nabunome menjelaskan, dalam pelaksanaan kegiatan MPLS bagi peserta didik baru, ada berbagai materi yang diberikan.

“Dalam pelaksanaan kegiatan MPLS ini ada 9 materi yang kami berikan kepada para peserta didik baru, di antaranya Wawasan Kebangsaan, Etika dan Tata Krama, Cara Belajar Efektif, Kepemimpinan, Pengenalan Kurikulum Merdeka Belajar, Akun Belajar Siswa, Peraturan Baris-Berbaris (PBB), Wiyata Mandala, dan Sikap Bela Negara,” ujarnya.

“MPLS ini juga kami dari pihak sekolah telah membangun kerja sama dengan berbagai mitra yaitu Polsek Kuanfatu yang mana mendukung kami dalam kegiatan Peraturan Baris-Berbaris (PBB) bagi para didik. Selain itu juga dengan Puskemas Kuanfatu yang mana akan melakukan pemeriksaan kesehatan bagi para peserta didik baru yang akan dilaksanakan pada tanggal 17 – 18 Juli,” lanjutnya.

Penyerahan peserta didik secara adat.

Lebih lanjut dijelaskannya bahwa dalam acara penutupan MPLS para orang tua peserta didik melalui komite sekolah telah menyerahkan 140 peserta didik tersebut secara adat.

“Dalam acara penutupan kegiatan MPLS para orang tua dari 140 peserta didik baru yang ada, melalui komite sekolah telah menyerahkan anak-anak mereka secara adat kepada kami pihak sekolah untuk dibina, dibimbing selama tiga tahun kedepan. Ini merupakan budaya yang telah ada, karena itu kami dari  pihak sekolah akan mengembalikan secara adat juga kepada para orang tua setelah mereka dinyatakan tamat dari sekolah ini,” jelasnya.

Terkait pengembangan literasi bagi para guru dan peserta didik, Gedor Nabunome mengatakan bahwa pihak sekolah telah membangun kerja sama dengan Yayasan Pustaka Pensi Indonesia (YASPENSI).

“Terkait dengan pengembangan literasi sekolah, kami telah membangun komunikasi dengan tim dari Yayasan Pustaka Pensi Indonesia (YASPENSI) khususnya Divisi Kepustakaan guna membantu kami dalam pengembangan literasi sekolah, baik itu guru maupun peserta didik yang akan dilaksanakan pada bulan Juli ini,” ujarnya.

Suasana kegiatan MPLS.

Sementara itu ketua panitia, Yesua O. Nope, menyampaikan terima kasih kepada semua orang tua/wali peserta didik, dan berbagai mitra yang telah memberi dukungan sehingga proses PPDB hingga MPLS dapat berjalan dengan baik.

“Selaku ketua panitia, saya menyampaikan terima kasih kepada teman-teman guru, orang tua peserta didik, dan mitra kami yaitu Polsek Kuanfatu, Puskemas Kuanfatu yang telah mendukung kami sehingga dalam pelaksanaan PPDB dan juga MPLS dapat dilaksanakan dengan baik,” ungkapnya.

Yesua juga berharap dengan adanya materi yang telah diberikan selama kegiatan MPLS para peserta didik belajar lebih giat serta mengembangkan bakat dan minat yang ada melalui berbagai kegiatan ekstrakurikuler yang ada di sekolah. (Lenzho Asbanu/rf-red-st)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini