
Kota Kupang, SEKOLAHTIMUR.COM – Balai Penjaminan Mutu Pendidikan (BPMP) Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT) menjalin kerja sama dengan Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Universitas Nusa Cendana (Undana) Kupang. Kerja sama tersebut diwujudkan dalam penandatanganan Nota Kesepatakan (Memorandum of Agreement) antara kedua lembaga pada Senin (29/07/2024) di hotel Neo Kupang.
Hadir mewakili FKIP Undana sebagai Pihak Pertama yakni Dekan FKIP Undana Dr. Drs. Malkisedek Taneo, M.Si., sementara BPMP NTT selaku Pihak Kedua diwakili oleh Kepala BPMP Herdiana, S.T., M.B.A. Keduanya menandatangangi Nota Kesekapatan dengan nomor 6230/UN15.13/DN/2024 dan nomor 0218/C7.20/HM.00.01/2024 Tentang Pelaksanaan Kerja Sama Tridharma Perguruan Tinggi.
Kepada media ini, Herdiana menyampaikan, kerja sama yang dibangun pihaknya bersama FKIP Undana merupakan bentuk komitmen kedua lembaga dalam rangka menyiapkan calon guru yang memiliki dasar pengetahuan terkait penjaminan mutu pendidikan.
“Mahasiswa itu ada tiga semester di satuan pendidikan. Itu yang kita optimalkan. Mereka juga butuh dalam rangka menyiapkan calon guru yang tahu penjaminan mutu terkini itu seperti apa. Sistem penjaminan mutu terkini itu kan BPMP yang tahu,” ujarnya.
“LPTK itu merasa wah, pas. Kami BPMP juga butuh mereka untuk proses pendampingan di satuan pendidikan, sehingga prosesnya lebih baik, monitoringnya juga lebih mudah. Mereka kan mahasiswa, bisa tersistem, sudah sampai di mana. Di situlah simbiosis mutualisme,” jelasnya.
Lebih lanjut Herdiana mengharapkan kerja sama tersebut dapat menjadi jembatan bagi peningkatan literasi, numerasi dan karakter di satuan pendidikan.
“Itu arahnya bagaimana meningkatkan literasi numerasi di rapor pendidikan. Bagaimana mahasiswa selama tiga semester, lumayan itu, satu tahun setengah. Itu bisa membantu mendampingi satuan pendidikan untuk peningkatan literasi, numerasi dan karakter,” tandasnya.
Untuk diketahui, penandatanganan Nota Kesepakatan antara BPMP NTT dan FKIP Undana merupakan bagian dari kegiatan Pendampingan Realisasi SPM Pendidikan Semeseter I Tahun 2024 yang digelar oleh BPMP NTT bekerja sama dengan Pemerintah Provinsi NTT.
Hadir dan membuka kegiatan tersebut, Sekda Provinsi NTT Kosmas D. Lana, didampingi Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi NTT, Ambrosius Kodo. Hadir pula Sekretaris Dinas PK NTT, sejumlah pejabat struktural FKIP Undana, peserta dan narasumber kegiatan, serta sejumlah staf dan mitra BPMP NTT. (RF/rf-red-st)