Kota Kupang, SEKOLAHTIMUR. COM – Pemerintah provinsi NTT bekerja sama dengan Jelajah Sport siap menggelar kompetisi Balap Sepeda Tour De Entete yang akan berlangsung pada tanggal 10 – 21 September 2025.
Gubernur NTT, Melki Laka Lena menyampaikan event ini bertujuan untuk mengenalkan dan menawarkan pariwisata di NTT kepada negara lain. Selain itu, menurut Melki, kegiatan tersebut juga akan melibatkan pelaku-pelaku UMKM dari masing-masing daerah yang dilewati oleh para peserta.
“Event ini kita maksudkan agar para pembalap yang berasal dari negara lain bisa mengenal pariwisata yang ada di NTT, baik itu wisata alamnya maupun wisata budayanya,” ujar Melki Laka Lena dalam Jumpa Pers pada Jumat (05/09/2025) di Kantor Gubernur NTT.
“Setelah mereka melihat, pasti mereka akan menceritakan pengalamannya mereka di sini dan itu membuat NTT dikenal semakin luar. Kita juga memanfaatkan para pelaku UMKM, yang diharapkan dapat meningkatkan ekonomi di daerah kita,” jelasnya.
Lebih lanjut, Melki Laka Lena mengungkapkan, event ini adalah milik seluruh masyarakat NTT yang diinisiasi oleh Pemprov NTT sendiri. “Jadi event ini murni inisiatif kita sendiri dan bukan event nasional yang dipindahkan ke sini,” tegas Melki yang juga berharap akan ada event-event besar lainnya ke depan.
Melki Laka Lena juga meminta dukungan seluruh masyarakat NTT untuk menyukseskan kegiatan tersebut. Apalagi di tengah keadaan bangsa yang sedang dalam situasi yang kurang baik.
“Kami akan meminta supaya kegiatan ini berlangsung dengan aman, terutama kami akan memastikan keselamatan para peserta. Kami juga sudah mempersiapkan langkah-langkah antisipatif apabila ada kejadian yang tidak diinginkan sepanjang rute perlombaan,” terang Melki.
Informasi yang dihimpun media ini, Tour De Entete akan diikuti oleh 13 negara. Peserta lomba bersepeda akan melalui rute sepanjang pulau Timor yaitu, dari Kupang, TTU, Belu, TTS, dan Kabupaten Kupang. Setelah itu peserta akan melalui rute dari Kabupaten Sumba Timur sampai Kabupaten Sumba Barat Daya. Lalu, peserta juga akan melalui rute dari Kabupaten Flores Timur sampai Kabupaten Manggarai Barat tepatnya di Labuan Bajo.
Sementara itu, 4 Kabupaten lainnya yakni, Lembata, Alor, Rote, dan Sabu akan terlibat bersama di Kota Kupang, baik itu pentas budaya maupun UMKM-nya. Pada setiap rute dan tempat persinggahan, peserta lomba akan disajikan berbagai pentas seni dan budaya dari masing-masing daerah. (Yosi Bataona/rf-red-st)


