
TTS, SEKOLAHTIMUR.COM – Komandan Resimen (Danmen) Kadet Poltek Universitas Pertahanan Ben Mboi Atambua, Kabupaten Belu, Kolonel Laut Dovian Isjafrin, S.H., M.M., Tr, menyambangi SMK Negeri Kolbano di Kabupaten Timor Tengah Selatan (TTS), Jumat (3/6/2022).
Kolonel Laut Dovian Isjafrin, kepada media ini menyampaikan bahwa kehadirannya di SMKN Kolbano atas permintaan dari kepala sekolah, dan selaku Danmen Kadet Poltek Unhan ia menyambut baik undangan tersebut. Ia juga memberikan apresiasi kepada kepala sekolah yang telah berupaya mencari solusi bagi anak-anak yang telah tamat dari sekolahnya.
“Kehadiran kami di sini untuk memberikan informasi kepada warga sekolah dan juga masyarakat terkait dengan Politeknik Universitas Pertahanan RI di Atambua, Kabupaten Belu, Provinsi NTT. Karena itu kami menyampaikan terima kasih kepada kepala sekolah yang sudah mengundang kami guna memberikan informasi kepada masyarakat terutama kepada para calon kadet yang mempunyai niat untuk melanjutkan studinya di Unhan,” ungkapnya.
Kolonel Dovian juga menyampaikan bahwa Politeknik Universitas Pertahanan Ben Mboi kini memiliki 7 Program Studi (Prodi) yakni, Prodi Budi Daya Pertanian Lahan Kering, Budi Daya Tanaman Perkebunan, Budi Daya Ternak, Perikanan Tangkap, Pengolahan Hasil Laut/ Perikanan, Permesinan Kapal, dan Budi Daya Ikan.
Untuk masuk ke Unhan, jelasnya, tidak dipungut biaya apapun. Sekalipun demikian ia meminta para calon kadet yang ingin melanjutkan studinya di Unhan untuk lebih giat belajar dan selalu menjaga kesehatan agar bisa lolos, karena proses pendaftaran hingga tes, semuanya berbasis daring.
Adapun rangkaian dalam tes masuk yaitu administrasi, tes kesehatan, tes psikologi, TOEFL dan Tes Potensi Akademik (TPA) dan beberapa syarat atau tes lainnya.
Untuk informasi terkait penerimaan mahasiswa/i di Universitas Pertahanan RI, para calon kadet bisa mengunjungi laman website : www.idu.ac.id.

Kepala SMKN Kolbano, Joni Leo, menyampaikan terima kasih kepada Kolonel Laut Dovian Isjafrin bersama tim yang telah mengunjungi sekolahnya untuk memberikan sosialisasi terkait dengan kehadiran Universitas Pertahanan RI di Atambua dan syarat untuk bisa melanjutkan studi di sana.
Joni Leo juga berharap dengan adanya sosialisasi tersebut para peserta didiknya bisa menangkap peluang yang ada untuk melanjutkan studinya di Unhan.
“Selalu kepala sekolah, saya berharap agar out put dari SMKN Kolbano ada yang bisa melanjutkan studinya di Unhan. Saya juga mengimbau kepada para peserta didik yang baru saja menyelesaikan studi di pendidikan menengah untuk melanjutkan studinya ke perguruan tinggi,” tandasnya.
Hasil Kelulusan Kelas XII SMKN Kolbano 100%
Pada hari yang sama juga diumuman hasil kelulusan bagi para peserta didik kelas XII yang telah mengikuti ujian. Dalam agenda pengumuman tersebut para peserta didik diwajibkan hadir bersama para orang tua/wali.
“Peserta didik kelas XII sebanyak 60 orang yang terbagi dalam 4 kompetensi keahlian hari ini mendengar pengumuman kelulusan, semuanya dinyatakan lulus karena telah mengikuti proses belajar mengajar dengan baik selama ini,” ungkap Joni Leo.
“Karena itu dengan selesainya studi di bangku pendidikan menengah ini diharapkan agar tamatan dari SMKN Kolbano ini mampu membuka usahanya sendiri sesuai dengan kompetensi keahlian masing-masing. Bagi yang tidak melanjutkan studinya, saya juga berharap agar para kawula muda juga mampu memanfaatkan peluang untuk melanjutkan studinya di perguruan tinggi,” lanjutnya. (Lenzho Asbanu/ rf-red-st)